0

Lion Air

tentang lion air, profil lion air, wallpaper lion air, alamat lion air
Alamat Lion Air : Jl. Gajah Mada No. 7, Jakarta Pusat, Indonesia

Profil Lion Air

Lion Air (JT/LNI) adalah sebuah maskapai penerbangan Indonesia yang melayani segmentasi pasar sebagai hybrid carrier, atau perpaduan antara maskapai penerbangan berbiaya murah (LCC) dan maskapai medium.

Sebagai hybrid carrier, Lion Air menawarkan penerbangan dalam dua kelas, Ekonomi dan Bisnis. Untuk penumpang kelas ekonomi, Lion Air memberikan fasilitas bagasi sebesar 20kg dan kursi kulit dengan seat pitch 29 inci. Untuk para penumpang kelas bisnis, Lion Air menawarkan kursi kulit nyaman dengan jarak antar kursi (seat-pitch) 38 inci, pre-flight drink, makanan dan minuman, serta bagasi 30kg. Baik kelas ekonomi maupun bisnis mendapatkan fasilitas bagasi kabin seberat 10kg. Untuk penerbangan domestik, pesawat Lion Air mencakup paling banyak kombinasi rute dan jadwal ke kota-kota di Indonesia.

Saat ini Lion Air adalah maskapai dengan armada terbesar di Indonesia, mengoperasikan lebih dari 80 Boeing 737-900ER terbaru serta Boeing 737-800 (Next Generation) dan Boeing 737-400. Lion Air masih memiliki 110 pesawat yang akan dikirimkan dari order awal 178 Boeing 737-900ER. Pada Maret 2013, Lion Air juga menandatangani kontrak pembelian 234 Airbus A320 family, yang tercatat sebagai kontrak pembelian terbesar dalam sejarah Airbus.

E-tiket Lion Air

E-tiket Lion Air dapat digunakan sebagai bukti untuk terbang dengan menggunakan Lion Air. Jika Anda telah mendapatkan e-tiket melalui email, e-tiket tersebut dapat di print untuk dibawa pada saat check-in.


Perubahan/Pembatalan/Refund Lion Air

Ubah Nama
  • Hanya dapat dilakukan melalui Call-Center Lion Air: 0804-1-77-88-99.
Reroute/Pindah Rute
  • Tidak bisa.
Rebook/Reschedule
  • Hanya dapat dilakukan melalui Call-Center Lion Air: 0804-1-77-88-99.
  • Rebook/Reschedule minimal di kelas yang sama.
  • Di atas 48 jam, dikenakan biaya admin Rp 50.000 ditambah selisih harga tiket baru.
  • Kurang dari 48 jam sampai 24 jam, dikenakan Cancellation Fee 50% dari basic fare/pax.
  • Antara 24 jam hingga 2 jam sebelum keberangkatan dikenakan Cancellation Fee 80% dari basic fare/pax.
  • Kurang dari 2 jam sebelum keberangkatan atau setelah proses check-in, dikenakan Cancellation Fee 90% dari basic fare/pax.
  • Untuk Infant (Anak-anak) tidak dikenakan biaya admin maupun Cancellation Fee.
  • Untuk harga tiket baru yang lebih tinggi, selisih harga tidak akan dikembalikan.

Lainnya
Pihak Lion Air berhak melakukan pengubahan jadwal penerbangan atau membatalkan penerbangan jika dianggap perlu demi alasan keselamatan dan teknis. Pihak Lion Air akan mengusahakan secepat mungkin untuk menyediakan peralihan dan armada pengganti. Hal ini akan diumumkan kepada para penumpang melalui pengumuman di bandara ataupun via telepon dan dilakukan oleh pihak Lion Air secara langsung.


Seragam Pramugari Lion Air

seragam pramugari lion air
Seragam pramugari dominan warna merah dan biru tua dengan garis biru vertikal. Warna ini diambil dari corporate color Lion yang lama yang didominasi warna biru dan merah. Seragam flight attendant Lion Air ini dirancang dengan corak batik pada kebaya panjang yang memiliki belahan di samping untuk memudahkan para pramugari untuk bekerja pada saat emergency.




Kebijakan penumpang anak-anak dan bayi Lion Air


  • Anak-anak diklasifikasikan sebagai umur 2-12 tahun dan tidak boleh terbang tanpa orang dewasa
  • Harga tiket untuk anak-anak sama dengan orang dewasa
  • Harga bayi tergantung dari rute penerbangan


0 komentar:

Posting Komentar